Tips Memulai Ngeblog

Blog memiliki fungsi beragam biasanya sesuai dengan keinginan sang pembuat blog. Misalnya blog yang ditulis oleh seorang politikus seringkali isinya tak jauh dari hal-hal berbau politik. Saat ini ada berbagai macam jenis blog di internet mulai dari blog pribadi, blog politik, blog sastra hingga blog untuk jual beli online. Baca # Sebuah Pengantar tentang NgeBLOG.


Blog yang pertama kali saya buat adalah blog umum, isinya campur aduk. Terkadang saya menulis hal yang serius, kadang fiksi kadang semacam “curhat”. Waktu itu saya membuat blog di jejaring social yang sudah almarhum “Friendster”. Kalau saya sih ngeblog ya ngeblog tulis apa yang kita sukai sehingga mengalir begitu saja. 

Bagi Anda yang belum memiliki blog dan ingin membuat blog sendiri langkah berikut ini mungkin bisa membantu memulai ngeblog.

Langkah 1. Cari Host. Ini berarti website sepenuh hati siap menerima apa pun yang Anda posting. Ada beberapa pilihan sebenarnya mulai dari memilih yang gratisan atau berbayar. Jika Anda pemula tak ada salahnya menggunakan versi gratis saja. Saya mengggunakan blogspot dari google. Satu keuntungan menggunakan blogspot jika nantinya anda ingin nama domain sendiri blog Anda tingga diarahkan ke alamat domain yang Anda beli.

Langkah 2. Mendaftar. Khusus bagi Anda yang sudah memiliki Akun Google otomatis mendapat fasilitas layanan blog gratis. (Bagaimana cara membuat blog sendiri akan saya jelaskan dalam postingan tersendiri).

Langkah 3. Tentukan jenis blog yang akan Anda buat. Anda bisa membuat blog privat, hanya bisa dibaca oleh Anda dan orang yang Anda ijinkan, atau untuk publik.

Langkah 4. Pilih templat yang sesuai. Anda jangan takut mencoba plugin yang ada atau memodifikasi tampilan. Anda bisa mencari template yang tersedia di internet.

Langkah 5. Tulis isi blog. Tentu saja namanya blog pasti ada tulisan atau isi yang harus diposting. Jika masih bingung apa yang harus diposting Anda bisa memulai dengan salam pembuka atau apa saja. Bagi yang belum terbiasa seringkali menulis bisa jadi momok tersendiri.


Langkah 5. Jika tulisan sudah siap waktunya untuk meng”Upload”. Baca instruksi cara memposting baca sekali lagi copy kemudian paste. Jangan lupa untuk member tambahan gambar.


Langkah 6. Rajin posting artikel. Jangan lupa memperbarui artikel kalau belum bisa setiap hari Anda bisa memulai dengan seminggu sekali untuk membangun frekuensi kunjungan dari pembaca.




1 comment for "Tips Memulai Ngeblog "

  1. Yuk Buruan ikutan bermain di website http://sahabatkartu,org
    Sekarang sahabatkartu Memiliki Game terbaru Dan Ternama loh...
    Game terbarunya adalah "Bandar 66".
    Silahkan dirasakan sendiri serunya bermain di sahabatkartu hanya dengan 1 User ID saja sudah dapat bermain 8 Game.

    => Bonus Refferal 15%
    => Bonus Turn Over 0,5%
    => Minimal Depo 20.000
    => Minimal WD 20.000
    => 100% Member Asli
    => Pelayanan DP & WD 24 jam
    => Livechat Kami 24 Jam Online
    => Bisa Dimainkan Di Hp Android & ios
    => Di Layani Dengan 4 Bank Terbaik

    Livechat : Sahabatkartu*biz
    PIN BB : 2BCDBEE2
    Whatsapp : +85581734028

    ReplyDelete

Post a Comment